Kamis, 02 Agustus 2012

" COKLAT PRALINE "


                        

BAHAN:
100 gr selai kacang
50-100 gr kacang mete, oven, cincang
2 sdt mentega tawar
100 gr milk chocolate
250 gr dark chocolate
25-35 papercup
CARA MEMBUAT:
  • Isi: Lelehkan milk chocolate dengan cara di-tim, tambahkan selai kacang dan mentega tawar, aduk hingga rata. Baru masukkan kacang mete cincang. Aduk rata. Sisihkan.
  • Lelehkan dark chocolate dengan cara di-tim, aduk hingga dingin dan sesuai dengan suhu kerja.
  • Siapkan papercup. Olesi bagian dalam papercup dengan dark chocolate agak tebal.
  • Bagian tengah isi dengan adonan chocolate kacang. Dan tutup kembali dengan dark cokelat. Hias dengan sprinkle gula atau drezzle. Sajikan.
TIPS & TRIK:
  • Pilih papercup yang tahan minyak, agar tampilan sempurna.
  • Penyajian cokelat bisa dengan papercupnya atau bia juga melepeskannya dari papercup.
  • Kalau tidak ada papercup, cetakan kue kukus atau es blok boleh dipakai.
  • Kacang mete bisa diganti dengan jenis kacang lain, sesuai selera.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar